Computer Ethics

Satu lagi artikel tentang mata kuliah yang saya ambil di Rijksuniversiteit Groningen. Computer Ethics adalah mata kuliah pilihan yang ditawarkan bagi mahasiswa Computing Science. Makul ini berisi tentang etika-etika yang dihadapi di dunia perkomputeran.

Struktur dari makul ini cukup sederhana. Mahasiswa diwajibkan untuk hadir pada kuliah-kuliah tiap minggunya. Tugas akan diberikan tiap minggunya yang berkaitan dengan materi pada minggu itu. Nilai murni berasal dari hasil ujian akhir mahasiswa.

Pada walanya saya mengambil makul ini untuk mengangkat nilai karena sepertinya gampang, tapi ternyata sulit juga. Akhirnya dapat nilai yang mepet. Pada kelas ini, hanya ada 4 peserta, 1 Indonesia, 1 Brazil, dan 2 Belanda.

Saya belajar bahwa untuk menyampaikan suatu pesan kita harus memiliki argumen yang kuat. Bahasa dalam penyampaian juga harus menjadi pertimbangan. Kelas ini menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar.

05. June 2015 by gdputra
Categories: Cerita, CS@RUG, west | Tags: , , , | Comments Off on Computer Ethics