Cara Kirim Uang ke Luar Negeri via Bank BNI

Alternatif kirim uang ke Luar Negeri selain lewat Western Union.

Caranya

Jika kamu ingin kirim uang ke LN via Bank BNI, caranya gampang:

  • siapkan informasi penerima,
  • pergi ke kantor Bank BNI,
  • isi form kirim uang luar negeri (remittance),
  • setorkan form ke teller,
  • pembayaran bisa cash atau di-debit dari rekening kamu.

Syaratnya

  • SWIFT code (atau dikenal juga dengan BIC code) Bank tujuan. Kalau tidak tau bisa dicari di http://www.theswiftcodes.com/.
  • IBAN code (International Bank Account Number) atau nomor rekening internasional Bank tujuan.
  • Nama Bank tujuan beserta negaranya.
  • Nama pemilik rekening.

Biayanya

Menurut standar BNI, biaya transfer adalah 20 ribu rupiah. Namun dikenakan biaya korespondensi juga:

  • Mata uang USD: 20 USD,
  • mata uang EUR: 30 EUR.

Lamanya

Bukti pengiriman bisa didapatkan langsung pada saat itu juga, tinggal menunggu beberapa menit. Tapi uang kiriman baru akan sampai ke tujuan beberapa jam kemudian di hari yang sama.

Jika ada kesalahan penginputan, maka transaksi ditolak. Kamu akan dihubungi oleh BNI, apakah ingin kirim ulang dengan membenarkan informasi penerima, atau transaksi dibatalkan dan uang kembali.

19. March 2014 by gdputra
Categories: Artikel, Tips dan Triks | Tags: , , , , , | Comments Off on Cara Kirim Uang ke Luar Negeri via Bank BNI