Backpacker ke Seoul – Hari ke-1 – Namsan Tower
Perjalanan di Seoul pun berlanjut pada hari pertama, 26 Maret 2012. Kami bersama-sama pergi ke Namsan Seoul Tower (ato apalah namanya). Untuk menuju Seoul Tower tidak begitu sulit, kami untungnya dibantu oleh mahasiswa lokal yang bisa bahasa Jepun, wow. Perjalanan ditempuh dengan menggunakan bis listrik, dari bawah menuju ke puncak bukit, Seoul Tower ada di puncak bukit di tengah kota Seoul lho.
Menara yang tingginya sekitar 480 meter ini, mempunyai beberapa atraksi, antara lain pemandangan di tempat observasi yang menawan dan gembok-gembok cinta, uwoo. Dari tempat observasi kita bisa melihat pemandangan kota Seoul lengkap dengan sungai Han nya yang terkenal. Sedangkan di kumpulan gembok-gembok cinta, banyak gembok yang dipasang oleh muda-mudi yang katanya hubungan mereka bisa awet dengan mengaitkan cinta mereka di N Seoul Tower dengan gembok, haiss.
Saya dan kumpulan gembok cinta :3.
Pada tempat observasi juga ada semacam souvenir shop. Di sana kita bisa membeli berbagai macam oleh-oleh khas N Seoul Tower. Maklum, kantong mahasiswa rantau di negeri orang, saya gak beli apa-apa di sana.
Dari kiri ke kanan: Momo, Ding Ming (bawah), Ball (atas), Guntur.
Dan yang paling khas dari N Seoul Tower adalah, ada kotak pos untuk mengirim kartu pos ke seberang sana, ke tempat kekasih kita, haiss. Jadi kita bisa beli kartu pos khas N Seoul Tower di sana, kemudian tulis alamat tujuan dan pesan, dan tinggal masukkan ke kotak surat di sana. Simsalabim, dengan memakan beberapa hari, kartu pos akan sampai tujuan. Saya juga kirim ke Indonesia, dua lembar.
Kotak Pos Cinta :3.
Untuk foto-foto lebih lengkapnya, bisa dilihat di facebook dengan link di bawah ini:
https://www.facebook.com/media/set/?set=a.3612679761204.2168123.1400074229&type=1&l=c2d42fbb2f